7 Tips Melakukan Perjalanan Naik Pesawat Terbang untuk Pertama Kali - Nasirullah Sitam

7 Tips Melakukan Perjalanan Naik Pesawat Terbang untuk Pertama Kali

Share This
Memotret dari jendela pesawat
Memotret dari jendela pesawat
Melakukan perjalanan naik pesawat terbang untuk pertama kali mungkin akan membingungkan bagi beberapa orang. Itulah kenapa mereka disarankan untuk mempersiapkan segalanya dengan matang. Jadi biar tidak kebingungan ketika sudah berada di bandara.

Apabila kamu baru akan naik pesawat terbang untuk pertama kali. Ada baiknya untuk memahami hal-hal yang berkaitan dengan perjalanan. Mulai dari mencari tiket pesawat yang murah hingga mengetahui jadwal kereta bandara dari Traveloka Lifestyle SuperApp. Jadi, perjalanan bisa lancar tanpa hambatan.

Agar kamu tidak penasaran seperti apa hal yang harus dilakukan pertama kali ketika naik pesawat. Ada baiknya untuk mengikuti ulasan di bawah ini.

Pahami Situasi di Bandara

Pahami situasi di bandara terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan dengan menggunakan pesawat. Biasanya situasi di bandara akan sedikit berbeda dengan terminal bus ataupun stasiun kereta api.

Beberapa orang ada yang sengaja mengunjungi bandara terlebih dahulu sebelum melakukan perjalanan. Jadi, mereka bisa berkeliling untuk mencari kira-kira di mana tempat untuk melakukan pengecekan tiket hingga tempat untuk menuju ke lokasi.

Jadi, begitu sampai di bandara ketika akan melakukan perjalanan tidak akan kebingungan. Cara ini berlaku jika tempat tinggal yang kamu miliki jaraknya cukup dekat dengan bandara. Apabila jaraknya cukup jauh bisa menggunakan cara berikutnya.

Datang Lebih Awal

Normalnya sebelum melakukan perjalanan, seseorang memang harus datang terlebih dahulu ke bandara 1-2 jam lebih awal. Kemungkinan karena waktu pemeriksaan dokumen akan memakan waktu lama. Jadi proses persiapannya juga akan panjang.

Apabila kamu belum pernah datang ke bandara sebelumnya paling tidak datanglah 3 sampai 4 jam sebelum keberangkatan. Dengan melakukan itu, kamu tidak perlu khawatir ketika akan melakukan perjalanan.

Masih ada waktu paling tidak satu jam untuk berkeliling. Setelah selesai berkeliling bisa langsung menuju ke lokasi untuk melakukan pengecekan. Atau bisa juga melakukan proses check-in ataupun boarding terlebih dahulu.

Itulah kenapa disarankan untuk tidak memilih jadwal yang cukup sulit untuk didatangi. Kamu bisa memilih tiket pesawat terbaik agar proses boarding mudah dengan mengakses tautan ini: https://www.traveloka.com/id-id/tiket-pesawat.

Bertanya Pada Petugas

Petugas yang ada di bandara jumlahnya ada banyak. Jadi tidak ada salahnya untuk bertanya terlebih dahulu terkait hal-hal yang mungkin sedang kamu butuhkan atau bingungkan.

Perlu diingat jika bandara lokasinya sangat luas. Apabila kebingungan dan hanya diam saja maka akan membuat diri sendiri kerepotan. Jadi, lebih baik bertanya apabila merasa ada hal yang mengganjal. Jadi, tidak akan menimbulkan kesalahan.

Selain petugas yang ada di bandara juga bisa langsung bertanya pada petugas dari maskapai yang sedang digunakan. Biasanya mereka akan mengarahkan kamu ke mana saja.
Melihat jadwal penerbangan melalui layar di bandara
Melihat jadwal penerbangan melalui layar di bandara

Tidak Bepergian Sendirian

Usahakan untuk tidak bepergian sendirian. Apabila bepergian sendirian ada kemungkinan mengalami kerepotan dan banyak masalah. Apalagi kamu tidak terbiasa berada di tempat yang baru.

Paling tidak mengajak teman atau keluarga yang sebelumnya pernah naik pesawat terbang. Jadi, ketika akan melakukan perjalanan tidak akan menemui masalah sama sekali.

Mereka bisa mengarahkan apa-apa saja yang harus dilakukan ketika akan melakukan perjalanan wisata. Dengan begitu, kamu bisa lebih aman dan mendapatkan pengalaman baru yang bermanfaat.

Tidak Melupakan Boarding

Hal yang paling penting ketika sudah sampai di bandara atau dalam perjalanan adalah melakukan boarding terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk memastikan data yang kamu miliki benar-benar asli dan memang akan melakukan perjalanan.

Saat ini untuk melakukan boarding, bisa dilakukan secara online atau bisa juga langsung di bandara. Semua tergantung dengan kebijakan yang dimiliki oleh maskapai. Terkadang ada yang meminta melakukan boarding paling tidak satu jam sebelum perjalanan.

Apabila tidak melakukan ini maka bisa saja mengalami masalah atau tidak bisa naik pesawat. Jadi pastikan terlebih dahulu untuk tahu apa saja yang harus dilakukan begitu sampai di bandara.

Tidak Membawa Apa yang Dilarang

Ada baiknya untuk tidak membawa barang-barang yang biasanya dilarang masuk ke dalam pesawat. Biasanya barang-barang yang berbentuk cairan atau sesuatu yang baunya menyengat tidak boleh dimasukkan ke dalam pesawat.

Apabila tidak tahu bisa menanyakan terlebih dahulu ke pihak maskapai. Jadi ketika melakukan perjalanan tidak menemui hambatan sama sekali.

Ketahui Apa yang Dilakukan di Pesawat

Sebaiknya mengetahui kira-kira apa saja yang bisa dilakukan di dalam pesawat terbang. Misal dengan tidak boleh menyalakan data pada ponsel. Atau beberapa hal lain yang mungkin hanya bisa diketahui ketika melakukan perjalanan.

Intinya begitu berada di dalam pesawat dan merasa bingung, bisa bertanya orang yang berada di samping apa langsung tanya ke pramugari. Jadi tidak akan mengalami kebingungan sama sekali.

Apabila melakukan kesalahan, tidak perlu khawatir. Hal ini sangat wajar dan bagian dari pelajaran ketika naik pesawat terbang. Jadi, di kemudian hari kesalahan itu tidak akan diulangi lagi.
Suasana di dalam pesawat
Suasana di dalam pesawat

*****

Melakukan perjalanan naik pesawat terbang memang tidak mudah untuk dilakukan. Apalagi untuk mereka yang baru pertama kali melakukan itu. Ada beberapa hal yang harus dilakukan supaya perjalanan bisa bebas dari hambatan.

Selain itu, perjalanan naik pesawat terbang juga harus memperhatikan kondisi kesehatan. Jadi, ketika berada di dalam pesawat tidak mengalami kondisi yang membahayakan. Itulah kenapa sebelum naik pesawat pastikan untuk mengecek kondisi kesehatan terlebih dahulu.

6 komentar:

  1. Jadi inget pas harus berangkat dari bandara yg luasnya bikin pusing 🤣. Pas di Frankfurt. Mana ruameeeeee, tapi bersyukur suami udh bbrp kali kesana jadi lebih paham alurnya. Memang bikin pusing kalo bandara terlalu luas.

    Beda Ama si Changi, walo gede juga, tapi jelas harus kemana.

    Ah, jadi kangen traveling jauh lagi abis baca ini 😄

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahahha, mungkin juga karena bahasa dan jarang ke sana, mbak.
      Kalau aku biasanya wajib ikut teman biar aman ahahhah

      Hapus
  2. pasti untuk yang pertama kali apalagi harus pergi sendirian ... nervous banget ... tips ini bener2 solutif mas

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kang, apalagi orang yang jarang naik transpotrasi heheheh

      Hapus
  3. tahun kemarin naik pesawat turun di terminal 3 soetta, dan kemudian mesti ganti pesawat ke terminal 2. Terminal 3 emang bagus sih, tapi jadi hal yang merepotkan kalau mesti pindah terminal. Jauh..!! apalagi saat itu mobil golf tidak beroperasi. Jadi yaa mesti jalan kaki.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahha, seperti melawan waktu kalau transit dan ganti pesawatnya sebentar, mas

      Hapus

Pages