Kumpul Reboan [Edisi Ulang tahun Bike to Work Indonesia] - Nasirullah Sitam

Kumpul Reboan [Edisi Ulang tahun Bike to Work Indonesia]

Share This
Tidak terasa bulan Agustus sudah diujung pengakhiran, ini artinya minggu ke empat dibulan Agustus berkumpul reboan. Ada yang istimewa ditanggal 27 Agustus 2014 yang bertepatan dengan agenda kumpul reboan di bunderan UGM. Pertama; tepat pekan terakhir ini hampir seluruh wilayah DIY & Jateng dan mungkin wilayah-wilayah Indonesia lainnya sedang kekurangan pasok BBM. Kedua; tanggal 27 Agustus ini adalah Hari Jadi Bike to Work Indonesia ke 9. Selamat Hari Jadi ke 9 Bike to Work Indonesia, semoga tetap semangat bersepeda. Ini aku dapat informasi dari grup di FB loh J Kalo untuk Bike to Work Jogja sih katanya semalam itu tanggal 28 Februari.
Sticker UGM Bersepeda yang dibagi-bagikan
Sticker UGM Bersepeda yang dibagi-bagikan
Teman-teman kumpul reboan di bunderan UGM
Teman-teman kumpul reboan di bunderan UGM
Di hari bersejarah ini, aku dan beberapa pesepeda kumpul dibunderan UGM. Seraya menunggu anggota-anggota yang senior, kami membagikan beberapa sticker “UGM Bersepeda” yang dibuat teman-teman dari Bike to UGM. Ups keren, hari ini ada banyak maba yang datang. Dan yang pasti mitos jarangnya peserta perempuan hadir terhapus sore ini, ada 5 perempuan-perempuan bersepeda bergabung. Salut untuk perempuan-perempuan yang menyempatkan waktunya hadir dan bergabung.
Maba angkatan 2014 yang ikut kumpul
Maba angkatan 2014 yang ikut kumpul
Kegembiraan berlanjut tatkala senior-senior dari perintis reboan seperti Pak Yo, mas Bagus, mas Gus Cholik, mas Miqdad, dan senior-senior lainnya (maaf nggak hafal semua nama) bergabung. Diskusi langsung ramai, apalagi teman-teman dari Bike to Work Jogja mendapat amanah untuk menjadi Marshall untuk event Fun Bike UAJY hari minggu tanggal 7 September 2014. Beberapa diantara kami ikut mendaftarkan diri, selain itu juga ada informasi tambahan dari mas Bagus mengenai teman-teman Greeners Magazine yang saat ini sedang bersepeda: Jakarta - Bali, dalam rangka Greeners 9th Anniversary: Journalism on Bike dan malam tanggal 28 Agustus akan sampai di Jogja. Beliau berharap setiap komunitas bisa bergabung menghadiri acaranya diparkiran Eiger Simanjuntak.
Kumpul dan berdiskusi santai dibunderan UGM
 Kumpul dan berdiskusi santai dibunderan UGM
Sepeda terpakir rapi ditepian jalan
Sepeda terpakir rapi ditepian jalan
Sepeda terpakir rapi ditepian jalan
Diskusi selesai, waktunya gowes ke Mangkubumi. Eit, sebelumnya pak Yo menghadiahi dua lampu sepeda kecilnya untuk maba perempuan yang ingin mencari lampu sepeda. Wah beruntung kalian mbak heeee, jangan sungkan-sungkan besok rabu kumpul lagi ya. Matur nuwun pak Yo atas kenang-kenangannya untuk dua maba ini.
Pak Yo mengambil dua lampu sepeda untuk diserahkan ke maba
Pak Yo mengambil dua lampu sepeda untuk diserahkan ke maba
 Dua maba yang beruntung mendapat kenang-kenangan lampu sepeda dai Pak Yo
Dua maba yang beruntung mendapat kenang-kenangan lampu sepeda dai Pak Yo
Dua maba yang beruntung mendapat kenang-kenangan lampu sepeda dai Pak Yo
Selesai seserahan lampu sepeda, lanjut mengabadikan gambar bersama dulu. Pokoknya bagaimanapun caranya harus diabadikan moment seperti ini. Wah seru kan!? Mumpung hp belum lowbat aku langsung mengabadikan gambarnya. Sippp sudah aman dalam dokemntasi haaaa. Waktunya gowes melalui jalan Cik Ditiro – belok kiri lewat jalan satu arah menuju jalan Simanjuntak – Mangkubumi. Melihat pemandangan di SPBU Simanjuntak yang antri BBM, semangat ya antrinya.
Foto bersama dibunderan UGM
Foto bersama dibunderan UGM
Foto bersama dibunderan UGM
Foto bersama dibunderan UGM (dok: Gus Cholik)
Melintasi keramaian jalanan kota Jogja
Melintasi keramaian jalanan kota Jogja
Sampai juga di Mangkubumi, sambil cari parkiran sepeda kembali kami berdiskusi. Ada tambahan lagi senior-senior dari Bike to Work yang bergabung. Keren…. Banyak banget jadinya yang gabung. Seperti biasa, ngobrol seraya menikmati kacang rebus ditempat umum. Yang penting kan kami tetap jaga sampah, karena sampah kami simpan diplastik. Disini diskusi mulai ramai dengan banyak ide dan agenda. Mulai dari menggagas  rute bersepeda yang rutin kita lalui, lanjut bercerita tentang bengkel sepeda yang dulu Bike to Work sempat lakukan, pokonya kegiatan macam-macam yang penting bagian dari hobi kita dan positif. Ups lupa, di sini juga salah satu senior berkata “Hari Istimewa Karena Bike to Work Ulang tahun yang ke 9. Kalau Bike to Work Jogja tanggal 28 Februari.”
Senior-senior dari Bike to Work Jogja
 Senior-senior dari Bike to Work Jogja
 Senior-senior dari Bike to Work Jogja
Senior-senior dari Bike to Work Jogja
Ikut nimbrung ngobrol bareng Senior-senior dari Bike to Work Jogja
Selesai semua agenda hari ini, kami membubarkan diri. Aku dan rombongan kecil bubar barisan mencari masjid dan sholat. Setelah itu lanjut kembali ke Mangkubumi untuk makan malan diangkringan Muamalat. Maaf nggak terabadikan karena HP sudah mati. Semoga ke depannya kita lebih banyak dan tetap kompak. Terima kasih untuk para senior Bike to Work Jogja yang sudah meluangkan waktunya hadir bersama kami, terima kasih untuk teman-teman Bike to UGM yang setia kumpul reboan, terima kasih untuk maba yang tidak sungkan-sungkan hadir, dan terima kasih untuk semuanya. Salam dari penulis untuk anda semua.
Baca juga postingan yang lainnya 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages